Selasa, 04 Desember 2012

penting nya menjaga kesehatan gigi

Pentingnya Menjaga Kesehatan Gigi Anak Sejak Dini





Menjaga kesehatan gigi anak merupakan salah satu hal yang tidak dapat kita abaikan begitu saja.Memang tampak wajar jika seorang anak mempunyai gigi yang rusak, namun sebenarnya hal itu tidak baik untuk kesehatan gigi dan mulut anak jika dibiarkan terlalu lama.Ada banyak dampak yang dapat ditimbulkan oleh kerusakan pada gigi anak, salah satu di antaranya ialah berubahnya bentuk mulut dan tatanan gigi pada saat anak dewasa nanti.Maka dari itu, perlu adanya pencegahan terhadap resiko kerusakan pada gigi anak-anak kita agar kita tetap dapat menjaga kesehatan gigi dan mulutnya serta memberikan hasil yang terbaik bagi anak-anak kita. Hal ini akan sangat bermanfaat bagi mereka terlebih saat mereka dewasa karena pada umumnya, kesehatan dan kebersihan mulut dan gigi adalah salah satu penunjang rasa percaya diri yang paling utama pada mereka terlebih saat masa remaja.
Hingga saat ini, sudah terdapat banyak kasus mengenai kerusakan gigi pada anak.Sampai-sampai hal ini seolah-olah sudah menjadi hal yang wajar dan banyak orang tua yang merasa bahwa mereka tidak perlu melakukan perubahan apapun untuk menyikapi hal tersebut.kerusakan gigi pada anak saat ini sudah menjadi salah satu ancaman terbesar dalam kesehatan mereka setelah asma dan demam. Kejadian seperti ini adlah sebagai akibat dari kelalaian orang tua dalam menjaga kesehatan gigi anak. Padahal, kesehatan gigi dan mulut yang baik pada orang dewasa juga tergantung pada keadaan gigi dan mulut mereka saat masih kanak-kanak.Mengingat efek jangka panjang yang dapat dirasakan oleh anak-anak kita kelak terkait dengan gigi dan mulut mereka, maka sebagai orang tua kita perlu mengantisipasi resiko tersebut sedini mungkin. Ada beberapa cara yang dapat kita lakukan untuk membantu buah hati kita menjaga kesehatan gigi dan mulutnya.
Cara yang pertama yang dapat kita lakukan untuk menjaga kesehatan gigi anak adalah dengan mengenalkan pentingnya perawatan gigi sejak dini, yakni sejak anak memiliki gigi untuk pertama kali.Kita dapat membiasakan menyikat gigi mereka dengan baik dan benar setidaknya 2 kali sehari.Jika anak kita baru mempunyai satu gigi, kita dapat memulainya dengan menggunakan kain kasa untuk membersihkan gigi mereka.Lalu, setelah tumbuh gigi-gigi berikutnya, kita dapat mengajarkan mereka menggunakan sikat gigi. Langkah berikutnya adalah dengan meminimalisir sebisa mungkin penggunaan botol susu dan empeng bayi, terutama saat mereka akan tidur agar sisa-sisa susu tidak tertinggal di gigi dan gusi serta bentuk gigi akan tetap terjaga dari sedotan mereka yangterlalu kuat.
Kemudian, kurangi jumlah minuman-minuman manis, termasuk obat sirup pada anak. Jika tidak dapat dihindarkan, kita dapat memberi mereka minum air mineral untuk menetralisir mulut dan gig mereka dari sisa-sisa minuman tadi.Langkah yang terakhir adalah dengan membiarkan mereka memilih sikat dan pasta gigi mereka sesuai selera mereka agar aktifitas menggososk gigi menjadi lebih menyenangkan bagi mereka.Demikianlah beberapa langkah yang dapat kita lakukan untuk dapat menjaga kesehatan gigi anak.

Langkah-Langkah Menjaga Kesehatan Gigi Anak 



Kesehatan gigi anak perlu dipantau sejak dini untuk memastikan bahwa ia memiliki gigi yang sehat.Sama seperti orang dewasa, bau mulut pada balita atau anak dapat disebabkan oleh faktor yang berbeda. Ini mungkin karena kebersihan mulut yang buruk, penumpukan tartar dan rongga, dehidrasi, atau infeksi tenggorokan.menghisap dan penggunaan dot juga dapat menyebabkan bau mulut pada anak. Untuk mengatasi masalah ini, akan lebih baik untuk melakukan beberapa tips dalam mencegah bau napas yang tidak sedap pada anak.

- Pastikan bahwa gigi anak Anda dan mulut dibersihkan secara teratur. mulai mengajar mereka yang tepat menyikat gigi dengan menggunakan sikat gigi dengan bulu lembut dan pasta gigi anak-anak. Periksa apakah anak Anda melakukannya dengan benar dan menunjukkan daerah di mana ia harus sikat secara menyeluruh.

- Batasi asupan gula anak Anda untuk menurunkan kemungkinan kerusakan gigi. Jangan biarkan botol susu diisi dengan susu atau jus akan terjebak di dalam mulut mereka sementara mereka sedang tidur. Gula yang terkandung dalam minuman ini juga akan membantu dalam terjadinya pembusukan.

- Mengunjungi dokter gigi setiap 6 bulan sekali, Banyak orang berpikir bahwa kunjungan ke dokter gigi tidak perlu dimulai ketika anak-anak mereka masih muda. Anda dapat mendorong mereka untuk pergi dengan Anda serta menjelaskan kepada mereka pentingnya gigi bersih.

- Sebisa mungkin, menyarankan anak-anak Anda untuk tidak makan permen begitu banyak, mengkonsumsi cokelat, buah jeruk dan gula. Makanan ini dapat merusak gigi jika mengkonsumsi dalam jumlah besar.

- Hindari untuk obat anak-anak juga. Beberapa obat-obatan yang mengandung gula jika dibiarkan bisa menyebabkan kerusakan gigi.

- Prioritaskan kesehatan gigi anak Anda dengan meminta dokter gigi Anda tentang langkah-langkah pencegahan dan perawatan untuk gigi berlubang. Mereka mungkin menyarankan memberikan aplikasi fluoride dan sealant gigi untuk menghindari bau mulut yang disebabkan oleh gigi berlubang.

- Banyak anak-anak menemukan menyikat gigi sebagai aktivitas mengerikan. Memastikan bahwa mereka merasa didorong dan termotivasi untuk membersihkan gigi mereka dengan mengubahnya menjadi aktivitas yang menyenangkan. Anda dapat meminta mereka untuk memilih sikat gigi dan pasta gigi kreatif yang memiliki berbagai rasa yang mereka inginkan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar